Download Aplikasi Sistem Informasi Rumah Sakit PHP MYSQL Gratis

JurnalFaskes
7

SIRUSAK (Sistem Informasi Rumah Sakit) adalah perangkat lunak yang dapat digunakan oleh dokter, front office dan petugas departemen untuk melakukan kegiatan-kegiatan di rumah sakit yang berhubungan dengan pasien. Yang dikembangkan oleh dendicious.com.
Sistem Informasi Rumah Sakit Sebenarnya sudah disediakan oleh Kemenkes yaitu aplikasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Generic Open Source (SIMRS). yang berbasis web dan dapat dikembangkan sesuai kepentingan rumah sakit itu sendiri. Meskipun untuk mendapakatkan aplikasi SIMRS-GOS Gratis, Rumah sakit Harus mempunyai Tenaga IT dan juga Server untuk aplikasi tersebut.


Nah untuk aplikasi SIRUSAK terdapat tiga aktor dalam sistem ini yaitu petugas front office, petugas departemen dan dokter. SIRUSAK membantu petugas front office mengelola data pasien, data pasien rawat inap dan data pasien rawat jalan. Selain itu aktor petugas departemen atau perawat dapat menentukan dokter yang akan memeriksa pasien sesuai dengan keluhan pasien. Aktor dokter dapat mengelola data pasiennya dan mengeloa resep yang dibuat oleh dokter tersebut. 

Fungsi Aplikasi

# Kategori pengguna Front Office memiliki fungsi-fungsi :
- Menampilkan Daftar Pasien
- Menambah Data Pasien
- Mengubah Data Pasien
- Menghapus Data Pasien
- Pencarian Pasien berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Pencarian Data Pasien berdasarkan nama atau ID Pasien
- Menampilkan Data Pasien Rawat Jalan
- Menambahkan Data Pasien Rawat Jalan
- Mengubah Data Pasien Rawat Jalan
- Menghapus Data Pasien Rawat Jalan
- Menampilkan Status Pembayaran Pasien Rawat Jalan
- Pencarian Pasien Rawat Jalan berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Menampilkan Data Pasien Rawat Inap
- Menambah Data Pasien Rawat Inap
- Mengubah Data Pasien Rawat Inap
- Menghapus Data Pasien Rawat Inap
- Pencarian Pasien Rawat Jalan berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Menampilkan Tarif Rawat Inap Sesuai Pelayanan, Perawatan dan Tipe Kamar
- Menampilkan Tarif Rawat Jalan Sesuai Departemen

# Kategori pengguna petugas departemen memiliki fungsi-fungsi :
- Menampilkan Data Pasien Rawat Jalan Sesuai Departemen
- Pencarian Pasien Rawat Jalan Sesuai Departemen berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Memilih Dokter yang Akan Menangani Pasien Rawat Jalan
- Menampilkan Status Pemeriksaan Pasien
- Menampilkan Data Dokter
- Pencarian Dokter berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan

# Kategori pengguna Dokter memiliki fungsi-fungsi :
- Menampilkan Data Pasien Berdasarkan Dokter Pemeriksa
- Pencarian Pasien berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Pencarian Data Pasien berdasarkan nama atau ID Pasien
- Mengisi Hasil Diagnosa Pasien dan Menentukan Tindakan Selanjutnya
- Menampilkan Data Resep Dokter berdasarkan Nama Dokter
- Menambah Data Resep
- Mengubah Data Resep
- Menghapus Data Resep
- Pencarian Resep berdasarkan Semua Kolom Tabel yang Ditampilkan
- Mencetak Resep

dibawah ini hasil dari screenshot nya

Halaman Login saat masuk aplikasi.

Halaman data pasien kategori pengguna front office

Dokter-dokter yang bertugas di departemen syaraf

Untuk kodenya silahkan unduh disini

Cara # Instalasi
1. Salin folder sirusak ke direktori htdocs/www web server.
2. Buat database sirusak_tek.
3. Impor data dari file sirusak_tek.sql ke database sirusak_tek.
4. Buka konfig.php di folder sirusak; Pastikan server , username, password, dan nama database MySQLnya benar.
5. Akes web sirusak ( http://localhost/sirusak ).
6. Pada halaman login web, username dan password ada di tbl_user. 


Posting Komentar

7 Komentar
  1. maaf mas mau tanya apliksai ini sudah bisa bridging LIS dengan Alat lab belum ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. wahh untuk aplikasi ini masih tergolong sederhana mas, CRUD nya jg sederhana,, jadi kalau memang mau bridging kemungkinan harus dikembangkan lagi. untuk lebih jelasnya silahkan hubungi pengambang aplikasi di dendicious.com

      Hapus
  2. waduh nama aplikasinya gitu banget euy wkwkwkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu dari yang bikin aplikasinya namanya kyak gtu, jadi gak brani ubah2

      Hapus
  3. gmanaa cara download aplikasinya n cara instalasinya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aplikasi ini sifatnya open source dan juga berbasis web, untuk instalasinya cukup mudah,

      Download aplikasi Xampp terlebih dahulu, Kemudian instal hingga proses selesai.

      Setelah itu jalankan XAMP dan centang Apache dan MySQL,
      Setelah itu buka web browser anda, ketikkan di url nya http://localhost/phpmyadmin

      dan buat database dengan nama rumah_sakit
      kemudian import database yang ada di file dalam satu folder dengan nama rumah_sakit.sql

      jangan lupa file letakkan di
      C:\xampp\htdocs\

      beri folder dengan nama sirusak.


      saya usahakan untuk membuat artikel tentang tutorial instalasinya.

      Hapus
    2. beri folder dengan nama sirusak???maksudnya gmana itu..foldernya buat dmana..

      Hapus
Posting Komentar
To Top